Jakarta – Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 4 Semester Genap 2024 telah membuka pendaftaran mulai Senin, 30 Oktober 2023.
Program ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa aktif semester 3, 5, atau 7 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,8 dari perguruan tinggi negeri maupun swasta di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk mendaftar.
PMM 4 adalah sebuah program mobilitas mahasiswa yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengambil satu semester di perguruan tinggi Indonesia lainnya.
Tujuan dari program ini adalah memperkuat persatuan dalam keberagaman lewat proses kuliah dan Modul Nusantara.
PMM 4 memiliki kuota sebanyak 15.505 mahasiswa peserta. Peserta PMM 4 memiliki kesempatan untuk menjalani pertukaran akademik ke akademik, vokasi ke vokasi, serta dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ke Perguruan Tinggi Swasta (PTS), atau sebaliknya.
Mahasiswa peserta PMM akan mendapatkan pengakuan belajar hingga 20 SKS serta bantuan biaya hidup dan dana transportasi pesawat pulang-pergi.
Namun, perlu dicatat bahwa bantuan BPJS Kesehatan telah ditiadakan dalam PMM 4. Jika mahasiswa belum memiliki asuransi kesehatan, mereka diharapkan untuk mendaftar BPJS Kesehatan secara mandiri.
Pada proses pendaftaran, mahasiswa juga diwajibkan untuk mengunggah bukti kepemilikan asuransi kesehatan. Jika mahasiswa belum memiliki asuransi kesehatan saat pendaftaran, mereka dapat memperbaharui data tersebut setelah terpilih menjadi peserta program.
Syarat Pertukaran Mahasiswa Merdeka 4:
Alur PMM 4:
Jadwal Pertukaran Mahasiswa Merdeka 4:
Perlu diperhatikan bahwa seleksi administrasi dalam PMM 4 juga dilakukan oleh pihak perguruan tinggi pengirim melalui akun Koordinator Perguruan Tinggi Pengirim secara digital di laman PMM. Peserta juga diwajibkan untuk menyertakan pernyataan komitmen secara digital saat mendaftar.
Untuk mendaftar dalam program ini, mahasiswa diharapkan membuat akun di platform online Kampus Merdeka melalui laman kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/register. Informasi lebih lanjut tentang Pertukaran Mahasiswa Merdeka 4 dapat diakses di laman pmm.kampusmerdeka.kemdikbud.go.id.