Kartu BPJS Kesehatan Warga Malang Nonaktif, Pelayanan Kesehatan Terhenti

- Penulis

Jumat, 4 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

bpjs kesehatan malang

bpjs kesehatan malang

Malang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang telah mengambil langkah tegas dengan menonaktifkan 679.721 penerima Bantuan Iuran Daerah (PBID) sejak awal bulan Agustus 2023.

Dampak dari kebijakan ini membuat kartu BPJS Kesehatan para penerima PBID menjadi tidak berlaku lagi.

Keputusan mendadak yang dikeluarkan oleh Pemkab Malang melalui surat resmi BPJS Kesehatan Nomor 1861/VII-05/0723 tertanggal 31 Juli 2023 ini tentu saja mengejutkan banyak pihak.

ADVERTISEMENT

akun turnitin

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam surat itu dinyatakan bahwa sebanyak 679.721 peserta PBID di wilayah Kabupaten Malang harus dinonaktifkan mulai dari tanggal yang sama.

Akibatnya, sejumlah pasien yang seharusnya mendapatkan layanan kesehatan di Rumah Sakit Umum RSSA Malang terpaksa harus pulang dengan tangan hampa.

Baca Juga :  Buntut Pencatutan Logo NU pada Banner Caleg, Sekelompok Banser Datangi Kantor PKS Jember

Mereka diarahkan untuk mencari layanan kesehatan di Puskesmas atau Rumah Sakit milik Pemkab Malang.

Dony Iryan Vebry Prasetyo, selaku Humas Rumah Sakit dr Syaiful Anwar, tidak dapat mengelakkan fenomena tersebut.

Ia menyatakan bahwa beberapa pasien peserta PBID Malang harus pulang karena kartu BPJS Kesehatan yang dimiliki telah ditangguhkan, dan para pasien tidak memiliki penjamin lain untuk memperoleh layanan kesehatan.

“Ini memang terjadi, dan beberapa dari mereka akhirnya harus pulang. Kami tidak menolak, namun memang penjaminnya tidak ada,” ujarnya pada Kamis (3/8/2023).

Sebagai informasi, Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang adalah salah satu fasilitas kesehatan rujukan di wilayah tersebut.

Pihak Rumah Sakit yang berada di bawah naungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur juga telah menyatakan sikapnya mengenai penonaktifan sementara ratusan ribu peserta PBID di Malang.

Baca Juga :  Pesilat di Gresik Dikeroyok oleh Pesilat Perguruan Lain Sampai Babak Belur

Dony menegaskan bahwa pihaknya tetap komitmen dalam memberikan pelayanan kesehatan. Namun, setiap pasien yang datang harus memiliki penjamin, baik itu dari kalangan umum, BPJS, asuransi, atau didukung oleh perusahaan.

Menurut prosedur yang berlaku, pasien peserta PBID Malang yang kartunya telah ditangguhkan akan diarahkan ke fasilitas kesehatan lain sesuai saran dari Dinas Kesehatan Malang.

Pihaknya akan memberitahukanbagi yang dinonaktifkan. Dony juga menyampaikan permintaan maaf sebab layanannya tidak dapat aktif.

“Jika ingin tetap berobat di sini, pilihannya adalah menggunakan fasilitas umum. Atau sesuai kebijakan Dinkes Malang, mereka bisa mencari layanan di RSUD Kanjuruhan, RSUD Lawang, atau puskesmas di Kabupaten Malang,” pungkasnya.

Berita Terkait

Ratusan Pemudik Pilih Angkutan Gratis Saat Gelombang Arus Balik Lebaran
Viral Kru Bus Margo Joyo Adu Jotos dengan Pengemudi Avanza di Bojonegoro
Ditlantas Polda Jatim Antisipasi Kepadatan Lalin Objek Wisata Saat Arus Balik
Ulama Ploso soal Prabowo Dinobatkan Jadi Sahabat Santri oleh Genggong
Seorang Warga Luka di Telinga Imbas Ledakan Keras di Sumenep
Realisasi Pendapatan Provinsi Jatim 2023 Diklaim Lampaui Target
Penumpukan dan Penjualan Tiket Kapal di Tanjung Perak Jadi Bahan Evaluasi
Sumatraco Langgeng Makmur Dukung Bazaar Maulid Nabi 2023

Berita Terkait

Selasa, 9 Januari 2024 - 13:13 WIB

Jokowi Singgung Serangan Personal di Debat ke-3, Ini Kata Mahfud MD

Rabu, 3 Januari 2024 - 10:46 WIB

Sebelum Wafat, Rizal Ramli Hampir 2 Bulan Dirawat di RSCM karena Kanker Pankreas

Rabu, 3 Januari 2024 - 10:32 WIB

Ulama Ploso soal Prabowo Dinobatkan Jadi Sahabat Santri oleh Genggong

Senin, 4 Desember 2023 - 14:18 WIB

Wali Kota Mojokerto Memimpin Pelantikan Pengurus GP Ansor dan Pengukuhan Satkorcab Banser

Senin, 4 Desember 2023 - 13:55 WIB

Progres Investasi IKN Terus Berkembang: Bahlil Lahadalia Ungkap Rencana Upacara Kemerdekaan RI ke-79 Tahun 2024

Sabtu, 18 November 2023 - 15:27 WIB

Kotak Hitam 2 Pesawat Super Tucano Telah Ditemukan

Rabu, 15 November 2023 - 17:34 WIB

Prabowo-Gibran Mendapat Nomor Urut 2, Gerindra Jatim Tanggapi Positif

Minggu, 29 Oktober 2023 - 15:23 WIB

Pendaftaran Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Dibuka Besok, Simak Syaratnya!

Berita Terbaru

opini

Kendaraan Si Pengganti Kaki

Jumat, 17 Mei 2024 - 14:12 WIB

berita nasional

Jokowi Singgung Serangan Personal di Debat ke-3, Ini Kata Mahfud MD

Selasa, 9 Jan 2024 - 13:13 WIB