banner pilkada 2024

Meriahnya Gema Takbir Yogyakarta Setelah 3 Tahun Absen Akibat Pandemi

Suasana Gema Takbir Yogyakarta Setelah 3 Tahun Absen Akibat Pandemi

Yogyakarta – Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Gondomanan, Yogyakarta, tadi malam telah melangsungkan kembali Event Gema Takbir Yogyakarta yang sebelumnya absen selama tiga tahun akibat pandemi.

Acara ini diselenggarakan secara terpusat di Masjid Gedhe Kauman Yogyakarta dan sekitar kawasan Titik Nol Kilometer, Kota Yogyakarta.

Ribuan anak-anak dan remaja dari seluruh DIY dan sekitarnya berpartisipasi dalam event ini untuk memperebutkan Piala Sri Sultan HB X.

Gema Takbir Yogyakarta tahun ini mengangkat tema besar ‘Yogyakarta Bertakbir, Mencerahkan Syiar’, dengan harapan membawa syiar yang mencerahkan dan menggembirakan seperti spirit KH A Dahlan dalam berdakwah.

“Kami berharap event ini bisa membawa syiar yang mencerahkan dan menggembirakan seperti spirit KH A Dahlan dalam berdakwah,” kata Ketua Panitia Gema Takbir Yogyakarta, Lukman Nur Cahyo.

Lukman juga mengatakan bahwa event ini merupakan event religius yang menghibur dan edukatif.

Para peserta yang tampil beregu menampilkan pertunjukan display di area pembukaan dan berjalan menuju kawasan Titik Nol Kilometer Yogyakarta untuk melakoni display kedua.

“Pembukaannya pukul 19.30 WIB. Antusiasmenya luar biasa, meski event ini tiga tahun tidak bisa bergulir karena pandemi,” ujar Lukman.

Baca Juga
Ayo ikut berpartisipasi untuk mewujudkan jurnalistik berkualitas!
Jurnalistik Berkualitas Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!